Custom Search

Senin, 10 November 2008

PAHLAWAN DALAM UANG

Dalam acara "John Pantau" yang ditayangkan oleh salah satu stasiun TV kemarin sore ( 9/11), dengan acara spesial menyambut hari Pahlawan, ternyata banyak diantara kita yang tidak mengenal pahlawan kita. Mereka lebih banyak mengenal Cut Tari daripada Cut Nya'din, sangat mengenal Kristina - sang penyanyi dangdut daripada Kristina Marta Tiahahu.


Kalau hal ini terjadi pada kalangan muda saja, mungkin hal ini agak bisa dimaklumi. Namun ketika dalam acara tersebut juga menampilkan Gus Dur, dan ternyata beliau juga "lupa" nama dari beberapa pahlawan yang ditanyakan oleh host, kiranya hal ini perlu menjadi keprihatinan kita bersama.
Dalam sesi yang lain, orang lebih mudah mengenali pahlawan yang gambarnya terpampang dilembar uang kertas kita. Imam Bonjol, Sukarno - Hatta, Pattimura, dll. Semoga ini merupakan pertanda baik untuk kita ...










Tidak ada komentar: